Search

Polres Luwu Gelar Forum Silaturahmi Kamtibmas, Ajak Tokoh Masyarakat Jaga Keamanan Jelang Pilkada



Luwu, Ambarnews.com – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang pelaksanaan Pilkada Luwu, Satbinmas Polres Luwu menggelar kegiatan Forum Silaturahmi Kamtibmas. 

Acara yang berlangsung, Rabu (6/11/2024) di Kantor Kecamatan Walenrang tersebut melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, dan tokoh wanita, guna memastikan keamanan tetap kondusif selama masa kampanye.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, antara lain Kasat Binmas Polres Luwu AKP Syarief Sikati, Kapolsek Walenrang AKP Idul, Kepala Kesbangpol Luwu H. Kamal, Ketua Bawaslu yang diwakili  Panwascam setempat Anton Suwarjo, serta camat, lurah, dan kepala desa di wilayah Kecamatan Walenrang, Walenrang Utara, dan Walenrang Timur.

Kasat Binmas Polres Luwu, AKP Syarief Sikati, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif selama tahapan kampanye Pilkada.

"Kegiatan ini bertujuan sebagai cooling system untuk meredakan ketegangan dan menjaga keamanan agar tahapan pilkada dapat berlangsung dengan damai," ujarnya.

Sementara itu, Kesbangpol Luwu, H. Kamal, berharap agar seluruh tokoh masyarakat dapat berperan aktif dalam memberikan edukasi kepada warga untuk tidak mudah terprovokasi dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif yang dilakukan oleh Polres Luwu untuk memastikan Pilkada berjalan dengan aman, damai, dan tanpa gangguan. Dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat, diharapkan tercipta rasa kebersamaan yang kuat dalam menjaga stabilitas Kamtibmas, khususnya di wilayah Luwu.(Harianto)

0 Komentar